Jumat, 23 Maret 2012

Akhir yang Diharapkan

Sedikit lagi kami tak mengira
Sebulan lagi tak terasa lama
Semangat ini harus terus berkobar
Membakar semua ketakutan diri


Kami harus berjuang
Kami pasti mampu
Kami pasti bisa
Mencapai penghujung perjuangan


Tanggal 23 yang kami tunggu-tunggu
Tanggal 26 yang lebih kami tunggu
Untuk melepaskan semua beban
Yang telah 3 tahun tersimpan


Kami akan mengakhiri ini bersama
Di garis finish kejayaan
Yang dihiasi penuh senyuman
Untuk Givetra Deruvast yang tak tergantikan!



Senin, 19 Maret 2012

Akhir Untuk Awal yang Baru

Tak terasa semakin jauh penjelajahan waktu SMP semakin lama akan menuju akhir.  Akhir yang bukan berarti akhir semua perjuangan, tetapi akhir yang menjadikan awal yang baru, tujuan baru, semangat baru.  Dengan berbagai tahapan yang kita lalui, yang tak terasa semakin lama, semakin berat tahapan-tahapan tersebut.  Hal ini yang menunjukkan seberapa mampu kita terus ke depan.

Telah kita lalui, berbagai lalu lalang ujian yang membuat kita siap nanti.  Di mulai dari Test Paket, Try out DKI, Try out paguyuban, dan sekarang ULUM smt.6, dan yang akan datang UAS serta test paket 3.  Semua hal ini semakin dekat kepada kata dengan3 huruf, puncak perjuangan SMP kita, yaitu UAN.  Segala hal hasil usaha kita selama SMP dibuktikan di sini, dengan keseriusan serta hasil yang baik, menunjukkan hasil kerja keras kita selama ini tidak sia-sia.

Jenjang yang akan menunggu kita setelah ini bukan berarti akhir dari segala hal di SMP.  Pertemanan, ilmu, dan lain sebagainya menjadi dasar hal yang kita pakai di jenjang selanjutnya.  Jadi, Akhir ini bukan lah akhir yang secara harfiah sebuah akhir, melainkan awal yang baru yang mengadaptasikan diri kita dari SMP menuju SMA dan seterusnya.